Pure Papaya Ointment Review

  • Monday, July 23, 2018
  • By Amelia Pratami
  • 8 Comments

Pure Papaya Ointment Review.

Jadi ceritanya saya dikirimin produk dari Pycthocare yang bekerja sama dengan Medan Beauty Blogger. Produk yang saya terima ini masih sangat asing bagi saya. Karena memang belum pernah menggunakan produk seperti ini sebelumnya. Sebelum menerima produk ini, saya coba Googling tapi masih minim review yang tersedia. Tapi beberapa produk pesaing dengan nama yang hampir mirip ada di review mbah Google. Jadi asumsi saya, produk ini adalah pelembab untuk kulit kering seperti bibir pecah-pecah, bagian dalam kuku yang terkelupas dan menenangkan kulit yang gatal atau kemerahan. 


Produk ini adalah Pure Papaya Ointment yang diproduksi oleh Phyctocare. Produk yang berasal dari Australia ini sudah diimport ke Indonesia dan dapat dijumpai di Watson Indonesia. Namun jika Watson belum ada dikota seperti kota saya Medan, maka produk ini bisa dibeli langsung melalui official Instagram mereka di @purepapaya.id. Tinggal hubungi aja customer care mereka yang tertera di bio. Atau melalui berbagai eCommerce yang saya intip sudah menjual Pure Papaya Ointment ini seperti Gogobli, Tokopedia dan Bukalapak.



Claim Pure papaya Ointment

Merujuk dari website Pure papaya Ointment, produk ini dapat digunakan di area kulit kering seperti bibir pecah, kutikula kuku kering, bahkan puting payudara yang lecet. Selain area kulit kering juga dapat digunakan untuk menenangkan kulit yang kemerahan ketika selesai treatment facial di klinik, ruam popok dan kemerahan karena gatal. Formulanya yang lembut akan membantu kulit kambali lembab dan gentle seperti semula.




Kandungan  Pure Papaya Ointment

Lanjut soal Pure Papaya Ointment. Seperti namanya, produk ini mengandung Pepaya yang memang dapat melembabkan kulit. Juga mengandung Shea Butter yang dikenal karena manfaatnya yang sangat baik untuk kecantikan kulit, Macadamia Integrifolia yang merupakan pohon di keluarga tanaman berbunga Proteaceae, asli Queensland di Australia serta Jojoba Oil dan Calendula. Produk ini benar-benar 100% memiliki kandungan alami, sehingga aman digunakan oleh ibu hamil. menyusui, anak kecil dan yang berkulit sensitive.

Produk Pure Papaya Ointment ini juga mengantongi sertifikasi Natural Cosmetic dari BioGro The NATRUE Label yang menetapkan standar yang tinggi dalam hal mendefinisikan kealamian produk kosmetik. Label ini juga membantu konsumen untuk menetapkan produk yang akan dibeli, karena The NATRUE yakin bahwa produk yang dikandungnya tidak hanya sesuai dengan standar yang ketat tetapi juga bahwa proses sertifikasi yang dapat diandalkan.
Karena mengandung bahan alami, sudah pasti donk ya produk ini bebas pengawet seperti Paraben. Selain berbahan alami, Pure Papaya Ointment juga tidak di test ke hewan dalam proses produksinya..
Kemasan Pure Papaya Ointment
Saya menerima Pure Papaya Ointment dengan kemasan terkecil 25gram. Sehingga kemasannya pun menyesuaikan dengan isinya yang cukup mungil. Karena mungil aman banget dimasukkan ke travel pouch. Berbentuk tube namun dengan tutup model ulir, bukan flip-cap. Jujur tutup model ulir kurang saya sukai, karena tutupnya mudah hilang atau keselip karena saya yang ceroboh sih.
Seluruh kemasan berwarna hitam dove, dengan warna putih pada bagian font tulisan. Ketika sampai ditangan saya, produk Pure Papaya Ointment masih tersegel plasik warp dengan rapi dan rapat. Sehingga Pure Papaya Ointment terjaga mutunya. Ketika segel plastik warp dibuka, masih ada lagi segel dibagian mulut tube. Double seal ini sangat bagus menurut saya ya. Apalagi produk ini diimport langsung dari Australia yang nun jauh disana.

Segel di mulut botol mudah dibuka. Ketika dibuka maka produk Pure Papaya Ointment dapat langsung dikelurkan dan digunakan sesuai fungsinya.
Tesktur dan Scent Pure Papaya Ointment
Ketika tube dipencet untuk mengeluarkan isinya, Pure Papaya Ointment memiliki tekstur yang cukup padat. Seperti salep pada umumnya namun terasa lebih berminyak. Saya coba baurkan ke bagian kulit yang normal, Pure Papaya Ointment sangat lengket, bahkan melebihi lengket body butter. Tapi saat saya coba baurkan dibagian kulit kering seperti kutikula kuku dan bagian tumit yang kasar, Pure Papaya Ointment tidak terasa lengket yang berlebihan. Malah dalam sekejap bisa membuat kulit menjadi lembut dan lembab.
Untuk bagian bibir, Pure Papaya Ointment ini terasa licin dan cukup lama bertahan di bibir. Saya suka dengan efeknya yang merawat bibir pecah, sehingga semakin membaik dan walaupun tidak instan langsung lembab.
Salep Pure Papaya Ointment ini berawrna kuning gading. Dan memiliki harum seperti permen susu Milkita jaman saya kecil dulu yang cukup kuat. Wanginya akan sangat tercium apalagi kalau digunakan di bibir. Buat saya nggak masalah sih, tapi nggak tau ya buat yang lain.
Hasil Akhir Pure Papaya Ointment
Karena daerah terkering di tubuh saya ada di bibir dan bagian kutikula kuku, saya langsung mnengunakan Pure Papaya Ointment di kedua daerah itu. Jujur untuk bibir terasa lembab, namun tidak serta merta langsung go away kulit bibir yang kering itu.
Saya masih merasakan kulit kering yang rasanya pengen saya cabutin. Tapi karena Pure Papaya Ointment sifatnya merawat dan melindungi, dalam beberapa hari memang bibir saya semakin sehat. Tidak lagi mudah kering karena terlalu sering menggunakan lip cream matte.
Untuk kutikula kuku, ini yang langsung terasa bahkan saat itu juga. Tadinya kutikula kuku terasa kasar, terkelupas, dan nggak enak dipandang deh. Lalu saya oleskan salep Pure Papaya Ointment dibagian kutikula. Emezing dalam beberapa menit kutikula saya langsung adem. Nggak gradakan dan terlihat sehat.
Before
After

Conclusions Pure Papaya Ointment

+ Merawat kulit kering
+ Efek melembabkan sangat terasa di kulit kering
+ Berbahan alami serta sudah disertifikasi
+ Wanginya enak
+ Travel Friendly
+ Affordable Price (around Rp. 125k for 25gr)

- Belum tersedia di banyak gerai

Web : http://purepapaya.id
Instagram Account : http://instagram.com/purepapaya.id

You Might Also Like

8 comments

  1. Salfok sama jari2nya, hehe iya emg bagus ya cream ini, maunya bmyk yg jual yaa

    ReplyDelete
  2. Waw jatuh cinta sama produk ini, apalagi buat kulit aku yg suka merah- merah

    ReplyDelete
  3. Ajaib kali ah, kutikula bisa mulus gitu.

    ReplyDelete
  4. Kalau ke Watson bisa kepoin langsung nih cream.

    ReplyDelete
  5. Samaan mel. Aku juga sering pake untuk ngelunakin kulit" di sekitar kuku.

    ReplyDelete
  6. Saya pakai ini juga sis setiap hari apalagi cuaca super panas buat kulit makin kering nih.

    ReplyDelete
  7. Cucok kali memang untuk bibir kering pure papaya ini yakak.

    ReplyDelete
  8. tamu baru langsung jadi tuan rumah nih produknya.

    ReplyDelete