Simple Chicken Salad - SO GOOD Ayam Potong Paha dan Dada
- Sunday, July 23, 2017
- By Amelia Pratami
- 10 Comments
Makanan yang paling saya demen biasanya berasal dari luar negeri, entah itu dari West atau Asia, saya selalu ingin mencoba setiap pilihan menu yang tersedia. Bukan karena saya tidak mencintai kuliner dalam negeri, tapi mungkin karena kuliner khas Indonesia sudah menjadi makanan sehari-hari, sehingga ada titik jenuh alias sedikit bosan. Pada akhirnya saya pun selalu tertarik jika mencoba makanan dari negeri lain. Jadi saya sering di juluki si lidah barat.
Ada Sushi, Pizza, Pasta yang merupakan kuliner favorite saya. Dan saya pun suka sekali mencicipi Salad dari setiap cafe atau restoran yang kebetulan sedang saya datangi. Ntah itu Fruit Salad, Vegetable Salad, atau Shrimp Salad. Yang paling menarik dalam mencicipi salad adalah menganalisa terbuat dari apakah Salad Dressing yang digunakan. Apakah dari Mayonaise, atau dari Cuka Apel dan Minyak Zaitun, atau malah dari Saus Keju. Tapi sejauh ini saya demen dengan Saus Wijen dan Thousand Island karena rasanya pas dipadukan dengan sayur dan buah.
Isian dari Salad pun saya suka analisis, hehehe.. Biasanya saya sih lebih memilih salad sayur seperti Lettuce, Onion, Wortel, Kentang, dan buncis karena rasanya lebih menyatu dengan Salad Dressing daripada isian buah. Selain sayur, biasanya Salad juga diisi dengan protein seperti daging Ayam, Udang, Smoked Beef dan Jamur-jamuran. Wuih jadi ngiler.
Saking seringnya saya kepengen makan Salad dan perhitungan ekonomi, saya pun sering mengolah Salad yang sesuai dengan selera saya. Nah kali ini saya mau kasih resep Simple Chicken Salad yang sering saya olah sendiri, untuk dimakan berdua atau bertiga bersama Mama dan Ayah saya yang juga doyan dengan Salad.
Cara membuatnya juga sangat mudah, tanpa harus berjibaku di dapur dan bau asap, Chicken Salad ala Ameltami pun siap dinikmati dalam janga waktu 30 menit saja.
Kok bisa begitu? Memangnya ayamnya nggak dipotong dulu, nggak dicuci dulu?
Itu sih kalo beli ayam di pasar.
Sekarang mau masak Ayam udah nggak perlu belanja ke pasar dan ribet dengan urusan potong memotong ayam sesuai kebutuhan. Karena sudah ada SO GOOD Ayam Potong yang memudahkan saya dalam mengolah ayam dalam potongan yang premium dan dapat dengan mudah ditemukan di supermarket terdekat.
Kelebihannya kualitas Ayam dari SO GOOD Ayam Potong ini sangat segar karena di ternak dari peternakan modern milik sendiri, tidak disuntik hormon sehingga tetap sehat, melalui pembiakan selektif oleh para peternak, di potong di Rumah Potong Ayam yang terverifikasi, seluruh proses pengembang-biakan hingga pemotongan dijamin Halal oleh MUI dan aman dari segala penyakit unggas.
Selain itu, setelah dipotong, daging ayam langsung di bekukan selama 45 menit agar potongan ayam tidak melekat satu sama lain. 4 kunci kualitas dari SO GOOD Ayam Potong yang menjamin Gizi, Rasa, Kualitas serta Kebersihannya sehingga tidak berbeda kualitasnya dengan Ayam Kampung.
Nah, untuk variannya ada 3 macam produk SO GOOD Ayam potong yang dibedakan dengan potongannya. Ada SO GOOD Ayam Utuh Potong 10, SO GOOD Paha dan Dada, dan SO GOOD Daging Sup Ayam.
Karena saya nggak terlalu suka bagian sayap, maka saya membeli SO GOOD Ayam Potong Paha dan Dada dengan harga yang masuk akal, sekitar Rp. 43.000/kg (1 bungkus)
Ok, lanjut ke resepnya ya..